Soal Kematian Bayi, LPA Akui Korban Sudah Datang Melapor


Lily Marfuatun, SH, Koordinator Advokasi Hukum LPA Kota Bima. FACEBOOK/Lily Marfuatun
KOTA BIMA - Protes Jr yang anak bayinya meninggal dunia pasca istrinya di operasi yang sebelumnya dia memprotes soal pelayanan medis dan mis manajemen yang terjadi di RS PKU Muhammadiyah, 6-7 Mei lalu itu, Reporter Metromini meminta tanggapan dari Lembaga Perlindungan Anak (LPA) Kota Bima


Dihubungi melalui handphone miliknya, Koordinator Advokasi Hukum, Lily Marfuatun, SH enggan menanggapi atau memberikan keterangan dibalik kasus yang menuai prahara hidup Jr dan istrinya. Diketahui sebelumnya, saat melahirkan anak pertama mereka, pasca operasi di RS PKU Muhammadiyah Bima, buah hati mereka meninggal dunia. 

"Nanti untuk penjelasan sama Ibu Juhriati (Ketua LPA Kota Bima, Red) saja pak," ujar dia bernada santun via ponselnya, Rabu (10/5/2017).


Kata Lily, di LPA Kota Bima, ada Standar Operasional Prosedurnya (SOP).

"Soalnya kita SOP-nya satu pintu saja sumber suaranya, sama ibu Ketua saja. Jadi kita tidak berani mengeluarkan statement (pernyataan) apa-apa," ujarnya.

Dia mengaku, belum lama ini pihak korban sudah mendatangi dan melaporkan kasusnya ke LPA.

"Kemarin seh keluarga itu (korban, Red) datang ke LPA untuk melaporkan kasusnya. Nanti bagaimana ininya sama ibu Juriati saja, katanya Lilis Marfuatun Koordinator Afokasi Hukum LPA yang konfirmasi Lewat Via selulernya 10/05/2017 siang tadi.


Lanjut Lilis, di LPA Ibu Ketua (Juhriati, Red), kebetulan beliau juga dari Muhammadiyah nanti dengan pihak Rumah Sakit PKU Muhammadiyah juga akan dilakukan klarifikasi. Dan soal laporan korban, itu tetap diproses,.

"Karena baru sepihak dari korban, kita perlu klarifikasi dengan pihak RS. Dan jika ada dugaan unsur pidana, kita akan mendampingi klien (korban, Red) dalam pelaporan dan proses hukum masalah pidananyam seperti jika ditemukan adanya kelelaian dan unsur pidana yang dilakukan piha RS," tandas dia. (RED)

Related

Politik dan Hukum 6285991854089717789

Posting Komentar

Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan pembahasan tulisan.

emo-but-icon

 


SPONSOR

join

FANSPAGE METROMINI

METROMINI VIDEO

Iklan

 


Arsip Blog

Ikuti Tweet Metromini

item