Rutan Bima Gelar Kegiatan Donor Darah dan Perawatan Septic Tank di Peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan

Kegiatan donor darah yang dilakukan di Rutan Bima, Rabu, 30 Maret 2022. (METROmini/Agus Mawardy)

KOTA BIMA - Dalam rangka memperingati Hari Bhakti Pemasyarakatan, Rutan Klas IIB Raba Bima menggelar kegiatan donor darah yang dilaksanakan di klinik Rutan Bima, Rabu, (30/03/2022). 

Kepala KPR Rutan Bima, A. Rahim mengaku, dalam kegiatan ini,sejumlah ASN di Rutan Bima cukup antusias untuk mendonorkan darahnya. Terlihat, para ASN sedang berbaring saat proses donor darah yang dilakukan secara bergilir kepada semua ASN yang memenuhi syarat kesehatannya. 

"Para ASN cukup antusias dalam kegiatan dalam rangka memperingati Hari Bhakti Pemasyarakatan ini. Kami menunggu giliran untuk melaksanakan donor darah di klinik Rutan yang baru saja diresmikan dan terbit ijinnya dari Pemerintah Daerah," ujar Rahim, Rabu, 30 Maret 2022. 

Kata dia, dalam mengawasi jalannya pelaksanaan kegiatan donor darah yang sebenarnya sudah dilaksanakan secara serentak pada hari Kamis minggu lalu. Namun, karena kendala kurangnya ketersediaan kantung darah maka sejumlah ASN Rutan Bima baru bisa melaksanakan kegiatannya hari ini.

"Alhamdulillah, setelah melakukan koordinasi kembali dengan pihak terkait, akhirnya pelaksanaan kegiatan donor darah bisa dilakukan hari ini. Dan pendonor dari para ASN di Rutan Bima sudah bersedia dan siap untuk menyumbangkan darahnya untuk yang membutuhkan nantinya," terangnya. 

Kegiatan perawatan septic tank yang dilakukan di Rutan Bima, Rabu, 30 Maret 2022. (METROmini/Agus Mawardy)

Selain itu, lanjut Rahim, dalam rangka memaksimalkan pelayanan kepada para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Kegiatan rutin penyedotan di septic tank yang ada di Rutan Bima juga dilakukan. 

"Kegiatan pembersihan atau penyedotan septic tank adalah kegiatan rutin yang selalu dilakukan. Dan hari ini selain kegiatan donor darah. Untuk kenyamanan para WBP, kami juga menggelar kegiatan penyedotan di septic tank yang ada di Rutan Bima. Karena kondisinya juga sudah perlu dilakukan perawatan," tandasnya. (RED | ADV)

Related

Kabar Rakyat 1689917479709499627

Posting Komentar

Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan pembahasan tulisan.

emo-but-icon

SPONSOR

join

FANSPAGE METROMINI

METROMINI VIDEO

Arsip Blog

Ikuti Tweet Metromini

item