Edy Muhlis: Aji Syafru Sosok Yang Mampu Membangun Bima

 



Ketua Komisi II,Edy Muhlis Saat Menghadiri Pengukuhan Tim Pemenangan Syafa'ad diwoha.METEROmini/Dok

KABUPATEN BIMA - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bima Edy Muhlis sampaikan kelebihan H Syafrudin disaat menjadi Bupati Bima pada masa itu.

Edy mengatakan,  dimasa kepemimpinan H Syafru 1,5 tahun mampu membangun Kantor Bupati Bima serta pembukaan Jalan dua arah pada saat itu, untuk itu,  tidak alasan lagi kita tidak menangkan pasangan Syafa'ad untuk menjadi Bupati dan Wakil Bupati Bima berikutnya. 

"Sosok Aji Syafru telah mampu membuktikan mampu membangun kantor Bupati Bima dan jalan dua arah. Insyaallah tak ada alasan bagi kita untuk memenangkan paslon nomor urut 2," katanya, Kamis (8/10/2020).

Kata edy,  dengan Anggaran Belanja 1 triliun lebih selama 5 tahun ini, tidak ada pembangun yang terlihat di Kabupaten Bima, terlebih kesejahteraan petani tidak ada sama sekali. 

"Selama 5 tahun Apbd Kabupaten Bima tiap tahun sebesar 1 triliun lebih, tapi tidak ada pembangunan yang terlihat, pembangunan di bima berjalan mandek. Disetiap tahun, disetiap desa dan kecamatan petani tetap mengeluhkan kelangkaan pupuk,  dan belum lagi ditambah masalah sosial lain," ungkapnya.

Dihadapan tim dan warga, edy mengajak seluruh elemen masyarakat untuk mendukung Visi-Misi pasangan Syafa'ad untuk memenangkan Pilkada 9 Desember 2020 mendatang.

"Mari kita bersama-sama menjemput perubahan dengan mencoblos nomor 2 pilkada 9 Desember mendatang demi kemajuan bima kedepan," ajak Edy. 

Lanjutnya, ketika pasangan Syafa'ad terpilih menjadi Bupati dan Wakil Bupati Bima berikutnya, Edy berjanji akan mengaspal Hotmix  ditahun pertama. 

"Aspal hotmix jalan menuju keli tahun pertama ketika Syafa'ad dimandatkan rakyat kedepan," janjinya. (RED | ADV)

Related

Kabar Rakyat 5134554991690589836

Posting Komentar

Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan pembahasan tulisan.

emo-but-icon

SPONSOR

join

FANSPAGE METROMINI

METROMINI VIDEO

Iklan

 


Arsip Blog

Ikuti Tweet Metromini

item