Budi: Tiga Pemuda di Sadia Diamankan Tersangkut Kasus Sabu-sabu

KBO Satnarkoba Polres Bima Kota IPDA Budi Rohaedi. METROMINI/Dok
KOTA BIMA - KBO Satnarkoba Polres Bima Kota IPDA Budi Rohaedi mengungkapkan, Team Opsnal Sat Resnarkoba Polres Bima Kota berhasil menangkap tiga orang laki-laki yang di duga memiliki, menyimpan dan menguasai narkotika golongan 1 bukan tanaman jenis sabu-sabu.

Pengukapan ini, kata Budi, di hari Rabu, 2 Januari 2019 sekitar pukul 20:00 WITA di Kelurahan Sadia, Kecamatan Mpunda, Kota Bima. Dibeberkannya, ketiga terduga yang tersangkut kasus kepemilikan sabu-sabu ini berinisial F (24) MI (18)  dan AP (28) yang ketiga-tiganya merupakan warga  Kelurahan Sadia, Kecamatan Mpunda, Kota Bima.

Ia menjelaskan, atas adanya informasi masyarakat bahwa di TKP sering terjadi transaksi jual beli narkotika jenis sabu-sabu, Team Opsnal yg dipimpin oleh Kanit Opsnal Bripka Abdul Hafid bergerak menuju sekitar TKP. 

"Kami melakukan pengintaian setelah mendapat informasi dari warga di sekitar TKP yang ada di Lingkungan Sadia II," ucap Budi, Kamis (3/1/2018). 

Tiga terduka kasus kepemilikan narkoba yang dibekuk  Team Opsnal Sat Resnarkoba Polres Bima Kota di Lingkungan Sadia II, Kelurahan Sadia, Kecamatan Mpunda, Kota Bima., Rabu, 2 Januari 2019 sekitar pukul 20:00 WITA. METROMINI/Dok
Kata dia, setelah mengetahui adanya kegiatan transaksi narkoba, Team langsung melakukan upaya paksa untuk masuk ke dalam rumah yang ditempati oleh terduga ini. Saat itu, Team mendapati 3 orang yang berada di dalam rumah. 

"Kemudian Team memanggil Ketua RT se tempat untuk menyaksikan proses penggeledahan baik pada badan dan di dalam rumah. Dan benar, Team mendapati barang bukti yang diduga narkoba seperti dugaan sebelumnya," jelasnya. 

Dalam kasus ini, sambung Budi, barang bukti yang diamankan yaitu ada 4 lembar palstik klip bening yang diduga berisi shabu, 2 buah handphone, 1 bungkus plastik klip bening dan barang bukti lainnya yang berhubungan dengan narkoba seperti korek gas, kotak rokok dan ada juga sedotan.

"Setelah didapat barang bukti, ketiga pelaku dan bersama BB dalam kasus ini sudah diamankan di kantor Satnarkoba Polres Bima Kota," tandasnya. (RED)

Related

Politik dan Hukum 4426867542260333073

Posting Komentar

Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan pembahasan tulisan.

emo-but-icon

 


SPONSOR

join

FANSPAGE METROMINI

METROMINI VIDEO

Iklan

 


Arsip Blog

Ikuti Tweet Metromini

item