Warga Tambora Ditemukan Meninggal Dalam Rumah


A Salam Jakaria ditemukan Tak Bernyawa Dalam Rumah. METEROmini/Dok

KABUPATEN BIMA - Seorang Warga A Salam Jakaria (60) di Rt 09 Rw 05 Dusun Oi marai Desa kawinda Toi Kecamatan tambora kabupaten Bima ditemukan meninggal dalam rumahnya pada Sabtu 1 Februari 2020 sekitar pukul 19.20 wita.

Almarhum diketahui meninggal setelah anak Korban yang berada di Bima menghubungi melalui Telpon Selurer dari jam 9:00 pagi hingga pukul 19:30 wita.

Dari keterangan Kapolsek Tambora Akp Nurdin yang dihubungi Media METEROmini Minggu (2/2/2020) mengatakan, Korban ditemukan didalam rumahnya setelah mendapatkan laporan warga setempat,  dan Tim dari Polsek langsung turun Ke TKP untuk mencek kabar disampaikan oleh warga.

"Sekitar jam 19.20 wita mendapatkan informasi dari masyarakat bahwa telah ditemukan seorg laki-laki dalam keadaan meninggal dunia bertempat di di Rt 09 Rw 05 Dusun Oi marai Desa kawinda Toi,"jelas Nurdin Minggu, (2/2/2020).

Lanjut Nurdin, adapun Kornologisnya, pagi hari Korban bersama tetangga minum kopi, setelah itu Korban masuk rumah. Dan oleh anak Almarhum yang di Bima menghubungi Korban melalui Via selulernya dari jam 9 pagi hingga malam hari,  almarhum tidak mengangkat telpon. Oleh anaknya,  menghubungi tetangganya untuk meminta bantuan agar melihat ayahnya yang dari pagi tidak mengangkat telpon yang dia hubungin.

"Awalnya pagi hari sekitar jam 07.00 wita, korban sempat minum kopi bersama dengan Sulaiman alias Leman,  setelah selesai minum kopi korban lngsung masuk ke rumah, kemudian pukul 09.00 wita anak korban Sukama yang berada di  bima menelpon korban hingga jam 19.00 wita namun tidak dijawab oleh korban, sehingga ditelponlah tetangga korban Misna untuk meminta bantuan melihat korban di rumahnya karna khawatir ditelpon sejak pagi namun tidak dijawab, kemudian Misna meminta bantuan pada Sulaiman yang baru pulang dari ladang untuk melihat korban dirumahnya, setelah diketuk beberapa kali tetap tidak ada yang menjawab dan pintu rumah dalam keadaan terkunci dari dlm, kemudian Sulaiman  berusaha mengintip dari celah jendela dan terlihat korban tidak bergerak dalam keadaan terlungkup, kemudian dipanggillah beberapa warga lainnya untuk membantu mendobrak pintu yang terkunci dari dalam dan dipalang, setelah berhasil membuka pintu korban sudah dalam keadaan meninggal dunia,"ungkapnya.

Pada kejadian itu, kata Nurdin, pihak keluarga sudah merelakan kepergian Korban dan menolak untuk dilakukan outopsi.

"Untuk saat ini pihak keluarga korban menerima dengan ikhlas atas meninggalny korban serta menolak untuk dilakukan outopsi,"kata Nurdin. (RED)

Related

Politik dan Hukum 5660501465084132395

Posting Komentar

Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan pembahasan tulisan.

emo-but-icon

SPONSOR

join

FANSPAGE METROMINI

METROMINI VIDEO

Arsip Blog

Ikuti Tweet Metromini

item