Ketua PWI Bima Resmi Lapor Oknum Ketua Korwil MOI Bali Nusra di Polres Bima Kota

Ketua PWI Bima, Indra Gunawan melapor Oknum Ketua MOI Bali Nusra di SPKT Polres Kota Bima.METEROmini/Agus Gunawan

KOTA BIMA - Mencatut sejumlah Nama Wartawan Bima dalam Proposal 'Bodong' Oknum Ketua Korwil Bali Nusra resmi dilaporkan ke Resort Bima Kota Rabu, 11 November 2020.

Didampingi puluhan Wartawan dan Saksi sekitar pukul 11.40 Wita, Ketua PWI Perwakilan Bima, Indra Gunawan yang telah dicatut namanya dalam proposal 'bodong' yang diduga  telah tersebar di sejumlah kantor oleh  SKR oknum wartawan yang diketahui sebagai Koordinator Wilayah (Korwil) MOI Bali-Nusra.

Gunawan tidak sendiri melapor ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT). Ia ditemani Mahrun wartawan Media Online Obor Bima dan Edi Irawan wartawan MNC Group, selaku korban dan saksi yang sama atas pencatutan namanya pada proposal 'bodong' tersebut.

Selain para korban yang namanya dicatut dan diduga disalahgunakan untuk kepentingan yang tidak diketahui para korban pada proposal 'bodong' itu, puluhan wartawan lainpun ikut menemani karena merasa tergadaikan profesi mulainya.

Baca juga : Catut Nama Wartawan Dalam Proposal, Oknum Wartawan MOI NTB Bakal Dilaporkan kepolisi

Laporan pengaduan Gunawan dan rekan-rekan diterima KSPKT II, Aiptu M Taher dengan laporan bernomor 616/2020/NTB/Resbimakota.

Usai melapor secara resmi di Polres Bima Kota, Gunawan mengaku sengaja melapor agar tidak ada lagi praktek nakal yang mengatasnamakan profesi dan organisasi yang diduga menguntungkan diri sendiri dengan menyertakan nama para wartawan lain yang tidak tahu menahu.

"Harus dilapor agar ada efek jera. Profesi ini harus dijaga marwahnya dan tidak boleh disalahgunakan," pungkasnya.(RED)

Related

Kabar Rakyat 4068981409239752487

Posting Komentar

Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan pembahasan tulisan.

emo-but-icon

 


SPONSOR

join

FANSPAGE METROMINI

METROMINI VIDEO

Iklan

 


Arsip Blog

Ikuti Tweet Metromini

item