Kades: Sekdes Ntoke Gelapkan Raskin dan Siap Mengganti

Edison, SE, Kades Ntoke, Kecamatan Wera Kabupaten Bima. METROMINI/Sahni
KABUPATEN BIMA -  Penggelapan beras miskin (raskin) terjadi di Desa Ntoke, Kecamatan Wera, Kabupaten Bima. Diketahui pelaku penggelapan raskin ini adalah oknum Sekretaris Desa (Sekdes) Ntoke yang menjual raskin sebanyak 2 ton tampa sepengetahuan Kepala Desa.

"Penjualan raskin sebanyak 2 ton atau sekitar Rp10 juta iti tanpa sepengetahuan saya. Dalam perbuatan Sekdes tersebut, dia dibantu oleh Kadus Fo'o Peda inisial A," ujar Kades Ntoke, Edison, SE, Senin, 17 Juni 2019.

Edison menerangkan, dalam masalah ini, yang bersangkutan sudah mengakui perbuatannya dan akan mengganti raskin yang dijualnya serta sudah membuat surat pernyataan secara tertulis.

"Sekdes sudah membuat surat pernyataan untuk tidak mengulangi lagi perbuatannya dan sudah ada kesanggupan serta akan bertanggung jawab," terang Kades.

"Dan atas kehilafannya tersebut, Sekdes Ntoke sudah meminta maaf dan akan membeli ganti beras yang diambilnya," tambah Edison di halaman kantor Camat Wera.

Kades mengatakan,  dari kasus ini, sementara Sekdes berinisial R ini telah membayar sebanyak Rp2 juta dan akan membayar lagi  sisanya ke depan. Sementara Kadus yang membantu menjual raskin dia hanya sekedar membantu. 

"Yang mengambil beras adalah Sekdes dan dijual di Bima. Beras diambil di kantor desa jam 2 malam dan diangkut pake mobil pick up," ujar Kades yang mengutip keterangan oknum Kadus yang terlibat dalam masalah ini.

Sementara itu Sekdes Ntoke yang coba dikonfirmasi tidak dapat dihubungi. (RED)

Related

Pemerintahan 6535721143839717120

Posting Komentar

Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan pembahasan tulisan.

emo-but-icon

 


SPONSOR

join

FANSPAGE METROMINI

METROMINI VIDEO

Iklan

 


Arsip Blog

Ikuti Tweet Metromini

item