Tak Netral, Bawaslu Kabupaten Bima Rekomendasikan 5 ASN ke KASN

ASN mesti jaga netralitas (ilustrasi). GOOGLE/Image


KABUPATEN BIMA - Koordinator Divisi Penanganan Pelanggaran Bawaslu Kabupaten Bima, Abdurrahman SH mengungkapkan, pihaknya telah merekomendasikan lima orang Aparatur Sipil Negara (ASN) ke Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN). Kata dia, kelima ASN ini setelah diperiksa terbukti melakukan pelanggaran akibat tidak netral dalam tahapan Pilkada di Kabupaten Bima yang sedang berlangsung saat ini.

"Kami telah merekomendasikan sebanyak lima orang ASN ke KASN. Lima ASN ini dinyatakan tidak netral dalam proses Pilkada tahun 2020 ini," kata Abdurrahman, dikutip dari salah satu media online, Selasa (28/07/20) lalu.

Ia menjelaskan, adapun pelanggaran yang dilakukan oleh lima ASN yaitu yang  berinisial AR yang juga seorang pejabat di Kantor Camat Lambu. ASN ini telah melakukan foto bersama dengan Bakal Calon Bupati Bima dengan menunjukan dua jari di depan umum di wilayah Kecamatan Lambu. 

"Begitu juga dengan oknum ASN yang berprofesi sebagai guru inisial RF melibatkan dirinya dalam kegiatan bakal calon Bupati Bima di Kecamatan Palibelo," jelasnya.

Lanjut dia, sementara oknum ASN inisial PP yang berprofesi sebagai guru di Tambora juga melakukan foto bersama dengan Bakal Calon Bupati Bima. Begitu juga dengan dua orang ASN lainnya inisial AS dan BS yang melibatkan dirinya dalam kegiatan Bakal Calon Kepala Daerah di Kabupaten Bima di Kecamatan Lambu.

"Jadi lima orang ASN ini sudah memenuhi unsur pelanggaran atas tidak netralnya sebagai ASN saat ini," tegasnya.

"Hanya saja sampai saat ini kami masih menunggu hasil keputusan atau sanksi dari KASN. Yang jelas lima orang ASN itu sudah memenuhi unsur pelanggaran sesuai dengan UU No 05 tentang ASN," tambahnya.

Lanjut dia, pada proses selanjutnya, pihak KASN tetap akan menindaklanjuti hasil rekomendasi Bawaslu Kabupaten Bima.

"Apa hasilnya dari KASN, kita tunggu saja surat yang datang dari KASN nantinya," terang dia. (RED | ADV).

Related

Politik dan Hukum 4741539497500262595

Posting Komentar

Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan pembahasan tulisan.

emo-but-icon

 


SPONSOR

join

FANSPAGE METROMINI

METROMINI VIDEO

Iklan

 


Arsip Blog

Ikuti Tweet Metromini

item