Gempa Berkekuatan Magnitudo 6,6 Gundang Bali, Sangat Terasa di Lombok

Informasi gempa yang dikeluarkan oleh akun Twitter resmi milik BMKG. METEROmini/Dok
BALI - Gempa berkekuatan magnitudo 6,6 mengguncang Bali, tepatnya di Kuta bagian selatan, Kamis (19/3/2020) dini hari. Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melalui akun Twitternya menyatakan gempa terjadi pukul 00:45 WIB.

Episentrum gempa berada di 273 kilometer barat daya Kuta Selatan dengan pusat gempa di kedalaman 10 kilometer.

"Tidak berpotensi Tsunami. Gempa berada pada kedalaman 10 kilometer," kata BMKG dalam akun Twitternya.

Belum diketahui ada tidaknya kerusakan akibat gempa ini. Namun, gempa bumi yang terjadi itu pun mengguncang warga di Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat. Gempa bumi cukup kuat dan terasa cukup lama beberapa detik. Warga dibuat geger dan berhamburan ke rumah.

Dilansir dari koranntb.com, di Desa Jembatan Gantung, Kecamatan Lembar, Lombok Barat, gempa dirasa banyak warga. Tembok dan kaca rumah warga bergetar hebat dan lama. Sejurus kemudian, warga kemudian berhamburan ke luar rumah membawa anak-anak dan keluarga mereka.

"Hingga saat ini masyarakat masih bertahan di luar rumah mereka. Beberapa warga memilih tidur di teras rumah takut gempa susulan," ungkap koranntb.com, dini hari tadi. (RED)

Related

Kabar Rakyat 1066443127349100219

Posting Komentar

Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan pembahasan tulisan.

emo-but-icon

SPONSOR

join

FANSPAGE METROMINI

METROMINI VIDEO

Arsip Blog

Ikuti Tweet Metromini

item