Muhtar: Para Nakes yang Demo Sudah Bertemu Wali Kota Bima

Aksi demo para Nakes depan kantor Dikes Kota Bima, Kamis (6/8/2020). METEROmini/Agus Mawardy
KOTA BIMA - Menanggapi tuntutan Tenaga Kesehatan (Nakes) yang menggelar aksi demonstrasi di depan kantor Dinas Kesehatan Kota Bima yang meminta Kepala Dinas Kesehatan (Dikes) Kota Bima diganti. Sekretaris Daerah (Sekda) Sekda Kota Bima Drs. H. Mukhtar Landa menegaskan bahwa soal pergantian pejabat merupakan hak prerogatif Kepala Daerah.

“Soal ganti pejabat atau Kepala Dinas itu hak prerogatif Wali Kota. Di Baperjakat hanya memberikan pertimbangan saja,” ungkap Sekda kepada para awak media, Kamis (6/8/2020).


Kata Muhtar, soal mengganti pejabat juga harus punya dasar. Dan apa yang disampaikan oleh para Nakes itu juga nanti bisa menjadi pertimbangan, jika memiliki alasan yang benar. Dan bentuk jawaban serta klarifikasi dari Kepala Dikes juga itu juga benar. 

"Dan semua itu akan jadi pertimbangan Kepala Daerah untuk urusan mengganti atau merotasi pejabat eselon," ujar Muhtar.


Sekda mengaku, setelah para Nakes menggelar aksi demonstrasi di depan kantor Dikes, mereka sudah bertemu langsung dengan Wali Kota Bima di kediaman. Dari pertemuan itu, Wali Kota sudah mendengar semua keinginan dan aspirasi yang disampaikan oleh para Nakes tersebut.

“Masalah ini juga nanti akan saya sampaikan ke Wali Kota Bima untuk dibahas lebih lanjut,” ujarnya. (RED)

Related

Pemerintahan 4954989500907453441

Posting Komentar

Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan pembahasan tulisan.

emo-but-icon

SPONSOR

join

FANSPAGE METROMINI

METROMINI VIDEO

Iklan

 


Arsip Blog

Ikuti Tweet Metromini

item