Pemilihan Ketua Karang Taruna "Bintang Selatan" di Rabangodu Selatan Dihelat Minggu

Para pemuda di Kelurahan Rabangodu Selatan menggelar Deklarasi Damai pemilihan Ketua Karang Taruna "Bintang Selatan" yang akan digelar, Minggu, 20 Februari 2022. (FACEBOOK/Yayat Aengka)

KOTA BIMA - Kegiatan pemilihan untuk perrgantian Ketua Karang Taruna "Bintang Selatan" Periode 2022-2027 di Kelurahan Rabangodu Selatan, Kecamatan Raba, Kota Bima akan dilangsungkan, Minggu, 20 Februari 2022.

Salah seorang Dewan Pertimbangan Karang Taruna Bintang Selatan, Husniadin menjelaskan, dalam proses pemilihan Ketua Karang Taruna yang baru saat ini dilakukan secara demokratis. Dan proses pemilihan suara berdasarkan jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) yang sudah ditetapkan.

"Untuk calon ketua yang sudah ditetapkan oleh panitia ada 3 orang. Mereka bernama Julkifli, Suhardin dan Budiman. Ketiganya merupakan tokoh pemuda yang ada di Rabangodu Selatan saat ini," jelas Pemuda yang juga mantan Ketua Karang Taruna di Rabangodu Selatan itu, Sabtu, 19 Februari 2022 malam.

Kata dia, para calon bersama elemen pemuda di Rabangodu Selatan, malam ini menggelar Deklarasi Damai yang dilakukan secara bersana-sama. Untuk semangat kompetisi harus didasari dengan kedewasaan atas perbedaan. Persaingan yang sehat yang tak menciderai rasa kekeluargaan dan persaudaraan di Rabangodu Selatan.

"Untuk ketua panitia pelaksanaan pemilihan Ketua Karang Taruna ini dipimpin langsung oleh Ketua LPM, Bang Imam. Beliau yang akan memimpin acara pemilihan Ketua besok," tambah pemilik akun Facebook Ayahh Lintang itu.

Ia berharap, siapapun yang terpilih sebagai Ketua Karang Taruna yang baru. Diharapkan mampu membawa Kelurahan Rabangodu Selatan menjadi lebih baik terutama pada faktor produktivitas pemuda. 

"Semoga kegiatan pemilihan besok berjalan lancar, damai, demokratis dan tak dinodai dengan praktek-praktek yang tak sesuai dengan norma maupun aturan hidup kita sekarang," tandasnya. (RED)


Related

Olahraga 4651081003614203881

Posting Komentar

Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan pembahasan tulisan.

emo-but-icon

SPONSOR

join

FANSPAGE METROMINI

METROMINI VIDEO

Iklan

 


Arsip Blog

Ikuti Tweet Metromini

item